Studi Lapangan/Praktikum Lapangan Mata Kuliah Komunikasi Lintas Budaya dan Multikultural oleh Program Studi S1 Ilmu Komunikasi diadakan pada tanggal 26 bulan Maret tahun 2016. Pengampu mata kuliah tersebut adalah Bapak Sabiruddin, S. Sos.,I, MA dan Ibu Dr.Aji Qamara Hakim, studi lapangan tersebut diadakan di Desa Budaya Pampang, Samarinda. Tujuan Studi Lapangan tersebut mengenal dari dekat bagaimana kehidupan masyarakat, social budaya dan kesenian serta kebiasaan-kebiasaan mereka sehari-hari. Wujud dan implementasi Komunikasi Lintas Budaya dan Multikultural yang berlangsung mencerminkan adat dan tradisi leluhur mereka sebagai Suku Daya Pampang, serta bagaiman mereka berinteraksi dengan suku-suku lain di lingkungannya seperti, Jawa, Banjar, Bugis dan Madura yang tinggal didaerah Desa Budaya Pampang. Diharapkan dari studi lapangan ini mahasiswa memiliki referensi yang sangat memadai dalam memahami bahkan menganalisa kehidupan universal interaksi suku Dayak dengan suku-suku lainnya.